Australia Badminton Open 2014 ini pun menjadi semakin istimewa terutama untuk tuan rumah karena menjadi tahun pertama menyandang level titel Super Series setelah pada tahun - tahun sebelumnya masih berada di level Grand Prix Gold. Selain itu total hadiahnya yang disediakan pun setara dengan BCA Indonesia Open Super Series Premier yaitu sebesar USD 750.000.
Simon Santoso dan Tontowi Ahmda/Liliyana Natsir kembali menjadi andalan Indonesia untuk merebut gelar pada turnamen ini, sedangkan ganda nomor satu dunia saat ini Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan batal tampil karena kelelahan setelah mengikuti dua turnamen berturut - turut di Jepang dan Indonesia. Selain Ahsan/Hendra, dua tunggal putri Bellaetrix Manuputty dan Linda Wenifanetri juga urung bertanding karena mengalami cedera..
Berikut daftar lengkap pemain Indonesia yang berlaga di Australia Open Super Series 2014 :
Tunggal Putra
Tommy Sugiarto
Simon Santoso
Wisnu Yuli Prasetyo
Tunggal Putri
Adriyanti Firdasari
Milicent Wiranto
Ganda Putra
Angga Pratama/Rian Agung Saputro
Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon
Ganda Putri
Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta
Ganda Campuran
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir
Riky Widianto/Richi Puspita Dili
Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet
Marcus Fernaldi Gideon/Rizki Amelia Pradipta