Gelar juara di sektor tunggal putra dan ganda putra sudah pasti menjadi milik Jepang. Pasalnya, dari dua nomor tersebut, sama-sama mempertandingan All Japan Finals yang mempertemukan pebulutangkis tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota dengan kompatriotnya yang tengah naik daun, Kenta Nishimoto.
Pertarungan antara Kento dan Kenta diprediksi bakal seru. Sebab, pada babak final German Open 2019 BWF World Tour Super 300 ini, akan menjadi pertemuan kelima bagi keduanya. Apalagi saat ini skor head to head mereka sama kuat, 2-2. Kejuaraan Malaysia Masters 2019 BWF World Tour Super 500 yang berlangsung Januari lalu, menjadi pertemua terakhir bagi kedua pebulutangkis ini. Saat itu, Kento harus mengakui keunggulan Kenta setelah kalah 15-21, 21-14 dan 20-22.
Sedangkan di sektor ganda putra, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda yang merupakan unggulan pertama akan bentrok dengan unggulan kedua, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. Takeshi/Keigo punya catatan manis kala bersua Hiroyuki/Yuta dengan keunggulan 2-0 dalam rekor pertemuan.
Sementara itu, Akane Yamaguchi akan menjadi wakil Negeri Matahari Terbit di sektor tunggal putri. Di babak final German Open 2019 BWF World Tour Super 300, Akane akan berduel dengan wakil Thailand yang merupakan unggulan ketiga, Ratchanok Intanon. Ini akan menjadi pertemuan ke-21 bagi Akane dan Ratchanok. Saat ini, rekor kemenangan keduanya masih di pengang Akane dengan 11 kali kemenangan.
Terakhir, pasangan ganda putri Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi akan memperebutkan tahta juara melawan pasangan Tiongkok, Du Yue/Li Yinhui. Misaki/Ayakan yang merupakan unggulan kedua, sudah mengoleksi lima kemenangan dari enam pertandingan sebelumnya kontra Du/Li.
Artinya, Pasukan Negeri Jepang punya kesempatan untuk memborong empat gelar juara di ajang German Open 2019 BWF World Tour Super 300.