"Lawan hari ini lebih banyak melakukan variasi dan pertahanannya rapi dan rapat sekali. Di gim pertama kami coba menyerang dulu tapi malah keteteran," ungkap Rehan melalui keterangan pers Humas PP PBSI.
"Ketika kami mengubah pola dengan defense balik serang, mereka juga tidak tahan. Kami sudah mencoba mengejar ketertinggalan, tapi sudah terlalu jauh poinnya," tambahnya.
Sementara, Lisa menyatakan, setelah kalah di gim pembuka, keduanya mampu mengawali gim kedua dengan baik. Namun, Tang/Tse justru gencar melakukan serangan terhadap Lisa di gim yang sama. "Sementara, saya, hari ini pertahanannya gampang mati," tuturnya.
Alhasil, Tang/Tse mampu mengunci kemenangan straight games pada laga di babak pertama turnamen level BWF World Tour Super 750 ini. "Kami sadar performa kami menurun sejak SEA Games kemarin. Ini menjadi motivasi kami untuk terus mencoba kembali ke performa terbaik. Kami di latihan sudah memperbaiki semuanya tapi memang mungkin belum kelihatan hasilnya," ujar Lisa.
"Setelah ini kami mau fokus untuk turnamen berikutnya. Kami tidak mau berpikir apa-apa selain memperbaiki penampilan," demikian Rehan.