(New Zealand Open 2016) Empat Tunggal Putra Indonesia Melaju ke Babak Tiga

Internasional ‐ Created by AH

Dari lima tunggal putra wakil Indonesia yang berlaga di babak kedua New Zealand Open 2016, Rabu (23/3), empat diantaranya berhasil melaju ke babak tiga, dan hanya satu yang terhenti usai kalah atas lawannya.

Kemenangan pertama berhasil diraih Jonatan Christie yang mampu menghentikan laju Mark Shelley Alcala dari Filipina. Jonatan menang dengan 21-7 dan 21-11.

Tak lama berselang, Ihsan Maulana Mustofa juga menyusul Jonatan ke babak tiga setelah menundukan wakil Taiwan, Shih Kuei Chun dengan kemenangan 21-18 dan 21-16.

Selanjutnya, giliran wakil Indonesia non Pelatnas, Fikri Ihsandi Hadmadi yang memastikan diri melangkah ke babak tiga setelah berhasil menghadang wakil tuan rumah, Jonathan Sun dengan 21-14 dan 21-8.

Terakhir, giliran Anthony Ginting yang berhasil memastikan kemenangannya di babak kedua dan memastikan diri melangkah ke babak tiga setelah menaklukan wakil Taiwan, Lin Yu Hsien juga dengan dua game langsung 21-14 dan 21-9.

Sementara itu, satu wakil tunggal putra Indonesia yang gagal melangkah ke babak selanjutnya, yakni pemain non Pelatnas,  Kho Henrikho Wibowo, yang tak berhasil memenangkan laga tiga game melawan unggulan empat dari Taiwan, Hsu Jen Hao. Kho kalah 21-19, 16-21, dan 19-21.

Berikut draw babak ketiga tunggal putra wakil Indonesia:

  • Ihsan Maulana Mustofa vs Shi Yuqi (China)
  • Anthony Ginting vs Riichi Takeshita (Jepang)
  • Jonatan Christie vs Qiao Bin (China)
  • Fikri Ihsandi Hadmadi vs Tien Minh Nguyen (Vietnam)

 

Foto: @NZBadOpen (Twitter)