"Thailand, hari ini, menyimpan Sitthikom (Thammasin). Besok kemungkinan besar baru akan turun melawan kita. Tunggal kedua yang diturunkan nanti mesti ekstra waspada karena tenaganya masih fresh," Eddy, menyatakan melalui siaran pers Humas PP PBSi, Senin (16/5).
Melawan Thailand di babak empat besar beregu putra itu, lanjut Eddy, merupakan lawan yang level permainannya jauh di atas Kamboja. Oleh karenanya, skuad "Merah Putih" wajib lebih fokus, lebih semangat, dan waspada, dalam arena pertandingan. "Siapa pun yang diturunkan, harus menunjukkan yang terbaik," pesannya.
Pada pertandingan perempat final, dua pemain tunggal dan satu ganda yang diturunkan melawan Kamboja, menang telak 3-0. Chico Aura Dwi Wardoyo, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, dan Christian Adinata, masing-masing mampu menyudahi pertandingan dalam tempo di bawah 30 menit.
Selain beregu putra yang akan bertanding mulai pukul 15.00 WIB, beregu putri juga akan bertanding melawan tuan rumah Vietnam mulai pukul 09.00 WIB, di Bắc Giang Gymnasium, Bắc Giang, Vietnam.