Belum berhasil mengikuti langkah rekan seperjuangannya, Shesar Hiren Rhustavito ke babak perempat final SEA Games 2019 Filipina, Firman mengaku sangat kecewa dengan penampilannya hari ini yang tidak maksimal.
“Saya kecewa dengan diri saya sendiri. Dari awal saya sudah ketekan terus. Kaya buang bolanya saya kurang berani. Dia kan tipe pemain serang, harusnya saya bisa menarik-narik lawan. Tapi di situ kaya nggak pas dan nanggung. Di game kedua saya sudah mulai dapat polanya, tapi kecolongan lagi di poin-poin akhirnya,” ungkap Firman Abdul Kholik selepas pertandingan.
Kekalahan ini sekaligus memperburuk catatan pertemuan antara Firman dan Thammasin menjadi 1-4. Padahal pada pertemuan sebelumnya, di kejuaraan Thailand Masters 2019 BWF World Tour Super 300, pebulutangkis tunggal putra besutan PB Mutiara Cardinal Bandung ini mampu mencuri kemenangan dalam permainan dua game langsung dengan skor 21-16 dan 22-20.
“Sekarang dia mainnya lebih mengontrol dan nggak buru-buru. Nah saya untuk membuka peluangnya itu masih suka nanggung dan nggak sabar. Masih banyak yang harus dilatih dan diperbaiki lagi,” tutup Firman.
Dengan hasil ini, maka sektor tunggal putra Indonesia tinggal menyisakan Shesar di babak perempat final SEA Games 2019 Filipina. Selanjutnya, Shesar akan berhadapan dengan Loh Kean Yew dari Singapura.