Setelah vakum dari kejuaraan internasional selama kurang lebih satu tahun lamanya, Kenas/Rian perlahan mampu naik kepermukaan dan menorehkan hasil manis pada ajang Vietnam International Challenge 2019 ini.
“Alhamdulillah masih diberi gelar juara sama Allah. Tentunya senang tapi kita nggak mau cepat puas dengan hasil yang kita dapat di kejuaraan ini. Mudah-mudahan kita bisa tampil lebih baik lagi di setiap kejuaraan yang kita ikuti,” kata Kenas Adi Haryanto kepada Djarumbadminton.com.
Menghadapi pasangan Korea di laga final tadi, Kenas/Rian mengaku sudah mempersiapkan diri dengan cukup baik. Selain berhasil menerapkan strategi dengan cukup apik, ganda putra yang kini memperkuat PB Berkat Abadi Bajarmasin ini juga sudah lebih dulu mempelajari gaya permainan Kang/Kim.
“Strategi yang kira siapkan Alhamdulillah bisa berjalan dengan baik di pertandingan hari ini. Selain itu, kita juga sudah mempelajari skema permainan lawan. Dari awal kita sudah siap untuk main capek. Karena kita tahu mereka tipikal pemain yang pertahanannya kuat. Jadi sebelumnya kita sudah mempersiapkan fisik dan mental yang kuat untuk nggak mau kalah,” jelasnya.
Perjalanan Kenas/Rian di ajang Vietnam International Challenge 2019 ini tergolong cukup mulus. Di babak pertama, Kenas/Rian menang 21-15 dan 21-14 atas wakil Taiwan, Lee Sheng Mu/Ling Yong Sheng. Selanjutnya, mereka sukses memulangkan pasangan Malaysia, Low Hang Yee/Ng Eng Cheong dengan skor 21-18 dan 21-18.
Namun di babak perempat final, Kenas/Rian harus berjuang keras untuk mendapatkan tiket ke semifinal sebelum akhirnya menang 15-21, 24-22 dan 22-20 atas wakil Korea, Kim Dukyong/Yoo Yeon Seong. Lolos ke babak empat besar, Kenas/Rian berhasil mengandaskan perlawanan pasangan Junior Indonesia, Adnan Maulana/Ghifari Anandaffa Prihardika.