Praveen/Melati Amankan Tempat di Semifinal

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mengembalikan shuttlecock.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mengembalikan shuttlecock. (Foto: PBSI)
Nasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Satu tempat di babak semifinal Mola TV PBSI Home Tournament berhasil diamankan pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Setelah melalui pertarungan tiga game, Praveen/Melati akhirnya menang 15-21, 21-19 dan 21-18 atas Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja pada pertandingan yang berlangsung di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (2/7).

Meski menang, pasangan unggulan pertama itu harus lebih dulu kehilangan game pertama setelah Hafiz/Gloria mampu tampil lebih dominan dan agresif. Memasuki game kedua, Praveen/Melati baru menemukan pola permainan yang tepat hingga akhirnya mendapatkan tiket ke semifinal.

“Di awal, kita tidak bisa langsung in ke permainan, jadi banyak tertekan lawan terus. Selain itu banyak kesalahan-kesalahan yang seharusnya tidak kita lakukan,” kata Praveen Jordan dalam siaran pers PP PBSI yang diterima Djarumbadminton.com.

“Hafiz/Gloria adalah pasangan yang ulet, nggak gampang mati, pertahanan mereka bagus. Menghadapi mereka harus siap capek, siap reli panjang,” lanjutnya menambahkan.

Sebelumnya, di babak penyisihan Grup A tadi pagi, ganda campuran peringkat empat dunia ini menang dua game langsung atas Andika Ramadiansyah/Marsheilla Gischa Islami dengan skor 21-16 dan 21-13. Melati Daeva Oktavianti mengatakan bila permainannya sore ini masih belum lebih baik dari pertandingan sebelumnya.

“Di perempat final ini lawannya lebih berat, Hafiz/Gloria sepantaran dengan kita. Kalau soal main memang lebih enak main tadi pagi. Seperti yang Jordan bilang tadi, kita nggak bisa langsung in di awal permainan. Di game kedua baru dapat mainnya,” tutur Melati.

Praveen/Melati sudah ditunggu Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso di babak semifinal Mola TV PBSI Home Tournament. Adnan/Mychelle lolos ke empat besar lewat kemenangan straight game 21-14 dan 21-17 atas Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.