“Alhamdulillah vaksinasi kedua sudah diberikan. Semua lancar dan saya tidak mengalami gejala. Hanya pegal-pegal sedikit itu biasa,” ujar pemain ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan dalam siaran pers PP PBSI yang diterima Djarumbadminton.com.
“Ya sama ya dengan Ahsan, hari ini saya divaksin yang kedua. Tidak ada gejala dan cukup cepat prosesnya. Mungkin karena tidak banyak orang. Sekarang lebih percaya diri setelah dua kali divaksin tapi kita belum bebas dari virus Covid-19 jadi tetap protokol kesehatannya dijaga dan dijalankan,” timpal Hendra Setiawan.
Sementara itu, senada dengan Hendra/Ahsan, pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie juga melontarkan pendapat yang sama tentang vaksinasi tahap kedua kali ini. “Puji Tuhan vaksin hari ini berjalan lancar dan semoga semua oke lah. Sejauh ini tidak ada gejala setelah disuntik, kalau yang pertama waktu itu ngantuk dan pegal-pegal tapi gak lama,” kata Jonatan.
“Sekarang pasti lebih tenang, walau tadi saya tanya kan antibodinya baru terbentuk setelah dua minggu, tapi lumayan kan sudah dapat dari vaksin yang pertama. Nanti di All England sudah bisa fokus ke pertandingan saja,” lanjutnya menambahkan.
Sebelumnya, timbulutangkis Indonesia sudah menjalani vaksinasi Covid-19 tahap pertama pada 26 Februari lalu. Dan rencananya, malam ini, skuat Merah Putih akan bertolak ke Birmingham, Inggris untuk berlaga di ajang All England 2021 BWF World Tour Super 1000.