Sektor tunggal putra Indonesia disebut-sebut menjadi salah satu nomor yang menjadi andalan di ajang Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000, Juli mendatang. Grafik performa meningkat yang tengah diperlihatkan Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting dalam beberapa bulan terakhir seolah memberikan secercah harapan dan peluang bagi Merah Putih untuk merebut gelar dari nomor tunggal putra.