Li Jun Hui/Liu Yu Chen (Tiongkok) bersiap menghadang serangan.

(Blibli Indonesia Open) Li/Liu Kantongi Kemenangan Perdana

Jakarta | Kemenangan perdana berhasil dikantongi ganda putra Tiongkok, Li Jun Hui/Liu Yu Chen di laga pembuka Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000. Sempat mendapatkan perlawanan, Li/Liu akhirnya sukses mengandaskan pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik lewat pertarungan tiga game dengan skor 19-21, 21-15 dan 21-9 pada pertandingan yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (16/7).

Selebrasi kemenangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia).

(Blibli Indonesia Open) Mengintip Peluang dan Pesaing Tiga Ganda Putra Indonesia

Jakarta | Sektor ganda putra masih menjadi penopang Indonesia untuk merebut gelar di ajang Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000. Melihat performa dari tiga pasangan ganda putra merah putih saat ini, tidak menutup kemungkinan tahta juara bisa kembali menjadi miliki Indonesia. Lalu seberapa besar peluang dan pesaing tiga pasang ganda putra Indonesia di kejuaraan kali ini?

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia) menghadang serangan.
Jonatan Christie (Indonesia) menyambut pengembalian.

(Blibli Indonesia Open) Jonatan: Pasti Banyak Harapan

Jakarta | Setelah sukses membawa pulang gelar juara di ajang New Zealand Open 2019 BWF World Tour Super 300 dan Australian Open 2019 BWF World Tour Super 300, Jonatan Christie mendapat banyak suntikan semangat dan motivasi jelang Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000, yang akan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta pada 16 hingga 21 Juli mendatang. Jonatan disebut-sebut sebagai salah satu harapan di sektor tunggal putra Indonesia bersama dengan Anthony Sinisuka Ginting.

Kepala Pelatih Ganda Putra PBSI, Herry Iman Pierngadi (Kiri) saat memberikan arahan kepada Fajar Alfian.

(Blibli Indonesia Open) Undian Baik untuk Ganda Putra

Jakarta | Sektor ganda putra Indonesia dinilai mendapatkan hasil undian yang cukup baik dan menguntungkan di kejuaraan Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000, yang akan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, 16 hingga 21 Juli mendatang. Selain tidak akan ada ‘perang saudara’ di babak pertama, lawan-lawan yang akan dihadapi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto cs juga diduga belum terlalu berat dan menyulitkan.

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia) bersiap menyambut pengembalian.

(Blibli Indonesia Open) Kondisi Marcus Belum Seratus Persen

Jakarta | Setelah absen hampir satu pekan lamanya karena menderita flu, pebulutangkis ganda putra Indonesia peringkat satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon akhirnya sudah mulai kembali berlatih di Cipayung, Senin (1/7). Meski begitu, kondisi Marcus dikabarkan belum fit seratus persen jelang kejuaraan Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000 yang akan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, 16 hingga 21 Juli mendatang.

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia).

(Blibli Indonesia Open) Sulitnya Mempertahankan Gelar

Pebulutangkis ganda putra nomor satu dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo mengakui bila misi mempertahankan gelar juara di ajang Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000, Juli mendatang, tidak akan mudah. Tahun ini, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon masih menjadi andalan dan harapan Indonesia untuk meraih podium tertinggi di kejuaraan yang memperebutkan total hadiah sebesar 1.250.000 Dollar AS ini.

Foto bersama usai konfrensi pers Blibli.com Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000 .

(Blibli Indonesia Open) Tantangan Menuju Olimpiade 2020

Perhelatan Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000 dinilai Ketua Umum PP PBSI, Wiranto sebagai salah satu tantangan yang harus dilalui para pebulutangkis dunia dan Indonesia menuju panggung Olimpiade Tokyo 2020 mendatang. Karena menjadi salah satu turnamen yang masuk ke dalam perhitungan poin menuju Olimpiade, maka tidak heran bila antusias dan fokus para pebulutangkis dunia akan tertuju pada kejuaraan kali ini. Apalagi dengan total hadiah yang mencapai 1.250.000 Dollar AS.

Kekompakan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia).

(Blibli Indonesia Open) Menatap Peluang dari Tiga Sektor

Jakarta | Sektor ganda putra, tunggal putra dan ganda campuran masih akan menjadi tumpuan atau andalan bagi kubu tuan rumah di ajang Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000, yang akan berlangsung di Istora Senayan, 16 hingga 21 Juli mendatang.

Informasi tempat duduk berdasarkan kategori tiket Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000.

(Blibli Indonesia Open) Tiket Ludes dalam 1 Jam

Jakarta | Dalam kurun waktu satu bulan kedepan, tepatnya pada 16 Juli mendatang, perhelatan akbar Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000 akan digelar di Istora Senayan, Jakarta. Meski baru akan dimulai 33 hari lagi, namun antusias masyarakat Indonesia sudah mulai ‘meledak-ledak’. Buktinya, penjualan tiket online di hari pertama, Rabu (12/6), langsung ludes alias sold out dalam waktu satu jam saja.