Hall University of Birmingham dipilih menjadi tempat latihan, karena latihan resmi di Practice Court dan Main Hall bergulir pada Senin (14/3).
"Hari ini dibantu mahasiswa Indonesia di Birmingham, kami menyewa tempat latihan selama kurang lebih dua jam karena latihan resmi baru bisa besok," kata manajer tim Indonesia, Rionny Mainaky, lewat siaran pers Humas PP PBSI.
"Kemarin kami latihan di gym, hari ini coba turun ke lapangan untuk menghilangkan kaku-kaku di gerakan dan mengembalikan feeling pukulan karena sudah kurang lebih tiga hari tidak pegang raket," Rionny, menambahkan.
Kondisi tim Indonesia saat ini, menurutnya, sangat baik, sehat, dan bersemangat. Aura optimisme terpancar dari sesi latihan kali ini. "Semua anggota tim dalam keadaan sehat dan bersemangat. Latihan serius dan optimis," ujar Rionny.
"Nanti, setelah latihan kami akan menjalani tes Covid-19. Semoga hasilnya semua negatif," pungkasnya.