Hal tersebut disampaikan manajer tim bulu tangkis Indonesia Harry Hartono, menanggapi hasil undian BATC 2022 yang sedianya digelar di Setia City Convention Center, Selangor, Malaysia, 15-20 Februari.
"Di tim putri, Indonesia juga siap bertanding. Kita ingin memberikan yang terbaik dan tak boleh lengah. Putri juga kita targetkan lolos dari babak penyisihan grup dulu," ucap Harry, dalam siaran pers Humas PP PBSI, Selasa (8/2).
"Melihat hasil undiannya, baik tim putra maupun putri, kita sudah siap tempur. Persiapannya di sini juga cukup bagus," Harry, menambahkan.
Harry juga menyatakan, secara umum, kondisi para pemain juga cukup baik, kendati tengah wajib menjalani karantina selama lima hari. Selain itu, kesehatan pemain juga terjaga.
Berikut para pemain sektor putri Indonesia di BATC 2022:
1. Gregoria Mariska Tunjung
2. Putri Kusuma Wardani
3. Saifi Rizka Nurhidayah
4. Bilqis Prasista
5. Stephanie Widjaja
6. Nita Violina Marwah
7. Febriana Dwipuji Kusuma
8. Amalia Cahaya Pratiwi
9. Lanny Tria Mayasari
10. Jesita Putri Miantoro