Kidambi hanya membutuhkan waktu sekitar 26 menit untuk menyingkirkan Caljouw 21-8, 21-7.
Sen lantas menyusul Kidambi ke semifinal setelah melalui pertandingan yang melelahkan melalui rubber game atas Zhao 21-15, 15-21, 22-20. "Saya sangat senang. Ini merupakan pertandingan yang menegangkan," kata Sen melalui laman Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), seraya memuji Zhou yang dinilainya bermain sangat baik.
"Ia (Zhou) tetap bermain pada level tinggi, meski sebelumnya dia juga bermain pada pertandingan yang panjang. Saya mencoba untuk lebih banyak bermain di depan net, dan strategi itu terbukti berjalan dengan baik pada tiga poin terakhir," Sen, menambahkan.
Sen juga mengaku lebih percaya diri dalam meladeni permainan reli panjang dari Zou. "Kami berdua juga beberapa kali membuat kesalahan sendiri. Namun, saya berhasil keluar setelah skor imbang 20-20 dan memenangkan pertandingan ini. Ada sedikit keberuntungan," katanya.
Mengenai lawannya di semifinal, Sen, pemain berperingkat 6 dunia, menyatakan sudah tiga tahun berlalu sejak kali terakhir melawan kompatriotnya asal India tersebut. "Kidambi bermain sangat baik pada kejuaraan ini. Namun, saya juga bermain baik. Gaya menyerang kami pun sama, jadi kita lihat saja nanti siapa yang akan mencapai babak final," ujarnya.
"Satu wakil India dipastikan finalis merupakan pencapaian yang sangat membanggakan. Dan saya akan mengerahkan segala kemampuan untuk tembus ke partai puncak," Sen, menyatakan.
Rasa gembira juga meliputi Kidambi, setelah menang mudah pada babak perempat final. Fokus dan mengurangi kesalahan sendiri, menurutnya menjadi kunci yang membuatnya melaju ke empat besar BWF World Championship 2021. "Saya sangat senang dapat mencapai sejauh ini," kata pemain peringkat 3 dunia tersebut.
"Semula, saya hanya berpikir pada babak pertama. Setelah lolos (babak pertama), yang saya hanya fokus pada pertandingan berikutnya," pungkasnya.