Greysia/Nitya Kandas di Perempat Final All England SSP

Internasional ‐ Created by PBSI / EP

Tiket semifinal akhirnya tak berhasil diamankan oleh pasangan Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari. Greysia/Nitya kalah di perempat final Yonex All England Open 2015, usai berhadapan dengan ganda Tiongkok, Tang Jinhua/Zhong Qianxin, melalui tiga game 19-21, 21-13 dan 11-21.

Game pertama dimulai, perebutan angka sempat ketat meski akhirnya harus kalah. Kalah 19-21 di game pertama, Greysia/Nitya kemudian menyamakan kedudukan di game kedua. Sayang peluang ini tak berhasil dimanfaatkan keduanya.  Di game ketiga Greysia/Nitya yang tertinggal 4-10, memperkecil ketinggalan menjadi 8-11. Namun perolehan angka lawan terus melaju meninggalkan Greysia/Nitya.

Di game ketiga mereka merubah strategi, kami kecolongan di situ. Mereka tidak langsung menyerang kami, tapi mengolah bola dulu, begitu posisi kami nggak pas, baru mereka serang. Di situ keberanian kami yang ditantang untuk menghadapi perubahan lawan,” kata Greysia.

Sebelumnya di game pertama mereka banyak main serang, tapi kami bisa meredam mereka. Tapi pas di game ketiga itu mereka merubah strategi dan kami tidak siap. Ini menjadi evaluasi kami kedepannya, untuk menghadapi situasi seperti ini, kami harus apa,” tambah Greysia mengevaluasi penampilannya.

Berhenti di perempat final memupuskan target awal pasangan ganda putri andalan Indonesia tersebut. Sebelumnya, Greysia/Nitya menargetkan mampu tembus semifinal.

Target kami sebenernya bisa lebih dari perempat final, tapi ya seperti yang disampaikan sebelumnya, di game ketiga kami kecolongan. Lawan merubah strategi dan banyak ngotak-ngatik permainan kami. Jadinya kami tidak enak di lapangan,” kata Nitya.

sumber : badmintonindonesia.org