(Hong Kong Open Super Series 2016) Jordan/Debby Melenggang ke Semifinal

Internasional ‐ Created by ZAN

Hong Kong - Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto melenggang ke babak semifinal Hong Kong Open Super Series 2016. Menjadi unggulan kedua, Praveen/Debby mengalahkan wakil tuan rumah, Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah 17-21, 22-20 dan 21-14.

Keduanya mengaku merasa tertekan oleh permainan lawan di awal laga dan terpaksa mengikuti pola permainan lawan sehingga mudah terserang. Itu yang membuat keduanya harus kehilangan game pertama.

Namun, di game kedua, peraih gelar All Englalnd 2016 ini mengambil alih pertandingan. Meski beradu ketat, Jordan/Debby akhirnya sukses memperpanjang napas hingga game ketiga.

"Kami merubah pola main. Karena itu berpengaruh sekali. Begitu kami lihat ada kesempatan, di situ kami langsung merubah permainan kami. Mereka juga akhirnya nggak bisa ngapa-ngapain," ujar Jordan.

"Di game kedua kami mulai menemukan ritme permainan. Walaupun sempat kesusul lawan. Game ketiga kami nggak mikirin macem-macem, lebih fokus buat dapet poin satu-satu. Karena di game ketiga siapapun bisa menang," kata Debby menjelaskan.

Pada babak empat besar, Jordan/Debby akan berhadapan dengan Choi Solgyu/Chae Yoo Jung asal Korea Selatan. Pada China Open 2016 pekan lalu, mereka saling berhadapan pada babak perempat final, Jordan/Debby kalah 15-21 dan 13-21.

"Kemarin kami kalah karena kurang maksimal. Tapi dari pertemuan itu kami semakin mengerti bagaimana tipe permainan mereka. Buat besok kami tinggal berdiskusi lagi pola permainan apa yang paling sesuai untuk lawan mereka," pungkas Jordan.