IIC 2024 - Tuan Rumah Turunkan 87 Pemain

Jafar Hidayatullah (Humas PP PBSI)
Jafar Hidayatullah (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Pekanbaru | Indonesia menurunkan 87 pemain pada Indonesia International Challenge (IIC) 2024 yang digelar di GOR Gelanggang Remaja, Pekanbaru, Riau, 20-25 Agustus, dengan beberapa debutan di sektor ganda. Perombakan pasangan dilakukan pelatnas PBSI yang diklaim sebagai bagian dari penyegaran dan strategi. Ini merupakan langkah untuk peningkatan prestasi.

PP PBSI melalui siaran persnya, Senin (19/8), menyatakan, pada ajang IIC 2024 terdapat 290 pemain dari 18 negara yang akan berlaga di. Negara-negara tersebut adalah ialah Taiwan, Jepang, Malaysia, Korea, Thailand, Filipina, Singapura, Prancis, Australia, Sri Lanka, Kanada, Estonia, Inggris, Ukraina, Meksiko, Kazakhstan, serta tuan rumah Indonesia.

Pada turnamen level International Challenge ini, pasangan debutan tersebut antara lain Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose di nomor ganda putri, kemudian Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah, Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata, Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil, serta Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu di nomor ganda campuran.

Induk organisasi olahraga bulu tangkis itu juga menyebutkan, IIC 2024 menandai sejarah baru karena untuk pertama kalinya turnamen bulu tangkis internasional diadakan di Riau.

Ketua panitia penyelenggara IIC 2024 Armand Darmadji mengungkapkan, persiapan di GOR Gelanggang Remaja sudah rampung dan siap menyambut seluruh atlet untuk berlaga. "Kami siap menggelar kejuaraan ini. GOR Gelanggang Remaja sudah bersolek, sudah dipercantik untuk siap menyambut seluruh atlet untuk berlaga," ungkap Armand Pekanbaru, Senin (19/8) siang.

"Ini menjadi sejarah karena pertama kali turnamen bulu tangkis internasional akan digelar di provinsi Riau atau lebih tepatnya di Pekanbaru," tambahnya.

Armand berharap Indonesia International Challenge 2024 mampu menjadi inspirasi dan semangat bagi masyarakat Riau terhadap olahraga bulu tangkis. "Semoga turnamen ini dapat menyebarkan gairah dan semangat positif kepada masyarakat Riau terhadap olahraga bulu tangkis," kata Armand.

"Dan saya juga berharap, turnamen ini menjadi inspirasi untuk terus memunculkan atlet-atlet berbakat dari Riau yang kelak membela Indonesia di ajang internasional," pungkasnya.

Bagi masyarakat Riau yang ingin menyaksikan secara langsung IIC 2024 dapat membeli tiket secara langsung di arena dengan harga Rp10 ribu untuk babak penyisihan dan Rp20 ribu untuk semifinal dan final pada 24–25 Agustus.