Klik untuk informasi semua lapangan

Indonesia International Challenge 2023 - Bobby Tersisih

Bobby Setiabudi (Humas PP PBSI)
Bobby Setiabudi (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Surabaya | Tunggal putra Indonesia Bobby Setiabudi mengalami kekalahan pada babak 32 besar turnamen bulu tangkis Indonesia International Challenge 2023 di Surabaya. Bertanding di Jatim Expo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (18/10), pemain kelahiran 22 Maret 2001 itu harus mengakui keunggulan wakil Jepang, Keita Makino, dengan skor 12-21, 13-21.

Pada pertandingan ini tunggal putra berperingkat 237 dunia itu mengaku kesulitan keluar dari tekanan wakil negeri matahari terbit tersebut.

"Saya tidak bisa mengembangkan permainan terbaik saya di laga ini. Lawan bermain menekan sehingga saya sulit keluar dari tekanan," kata juara Bahrain International Series 2021 itu, melalui siaran pers Humas PP PBSI.

Sebelumnya, Bobby melangkah ke babak 32 besar turnamen level International Challenge ini berkat kemenangan atas wakil Malaysia, Muhammad Alif Ahmad Fairuzly, dengan skor 21-13, 21-16.

Usai laga, tunggal putra berperingkat 176 dunia itu mengaku sudah menemukan kepercayaan diri kembali. Setelah vakum lama tidak bertanding, Bobby kembali merasakan atmosfer pertandingan yang membuatnya bisa mengeluarkan bentuk permainan terbaik.