Indonesia International Challenge 2023 - Tuan Rumah Sisakan Tiga Wakil di Semifinal

Ester Nurumi Tri Wardoyo (Humas PP PBSI)
Ester Nurumi Tri Wardoyo (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Surabaya | Indonesia meloloskan tiga wakil ke semifinal turnamen bulu tangkis Indonesia International Challenge 2023. Mereka adalah tunggal putra Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay, tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo, serta ganda putri Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum. Dengan hanya tiga wakil, Indonesia kalah dari Korea Selatan yang meloloskan enam wakil dan Jepang dengan lima wakil.

Ikhsan melaju ke babak empat besar seusai mengatasi perlawanan sesama wakil Indonesia, Tommy Sugiarto, lewat pertarungan rubber game 21-12, 15-21, 21-12. Di semifinal, Sabtu (21/10), Ikhsan akan berjumpa wakil Malaysia, Sholeh Aidil. Menilik rekor pertemuan, Ikhsan tercatat pernah sekali menang atas wakil negeri jiran itu di babak 16 besar Indonesia International Challenge 2019 dengan skor 19-21, 21-15, 21-11.

"Saya pernah berhadapan dengan Sholeh di level junior. Saya merasa lawan nanti tetap wajib diwaspadai karena memiliki permainan yang sangat baik dan saya akan waspada dengan tidak menganggap remeh lawan," jelasnya melalui siaran pers Humas PP PBSI, Jumat (20/10).

Sementara, Ester merebut tiket semifinal seusai mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Joo Eun, dengan skor 8-21, 21-17, 21-13. Di babak empat besar, Ester bertemu rekan senegara Kim, Sim Yu Jin, yang merupakan unggulan teratas.

Adapun dari sektor ganda putri ada Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum yang mengalahkan pasangan Korea Selatan, Kim Hyerin/Lee Jung Hyun, dengan skor 22-20, 21-10.

Di semifinal Jesita/Febi berhadapan dengan wakil Jepang, Sayaka Hobara/Yui Suizu di empat besar. Wakil negeri matahari terbit itu pada pertandingan sebelumnya mengatasi perlawanan pasangan Malaysia, Go Pei Kee/Low Yeen Yuan, dengan skor 21-16, 21-17. "Kami mau bermain menyerang sejak awal laga. Lawan pasti tidak mudah karena juga punya gaya bermain yang bertahan sangat baik," jelas Febi.

"Kami mau fokus pada persiapan kami terlebih dahulu menatap pertandingan semifinal," pungkasnya.