"Saya akan menghadapi unggulan pertama, dia juara Super 100 di Kanada dan juara Eropa Junior juga jadi saya harus lebih mempersiapkan diri lebih baik lagi," ungkap Bodhi, melalui siaran pers Humas PP PBSI.
"Secara permainan dia sudah rapi, sudah seperti senior mainnya. Itu yang harus saya waspadai. Saya juga harus mengeluarkan seluruh kemampuan saya. Percaya diri dan tidak boleh gentar duluan," Bodhi, menambahkan.
Bodhi melangkah ke babak 16 besar berkat kemenangan atas Simeon Suchy asal Slovakia Rabu (26/10). Bodhi menang dua gim langsung 21-10, 21-4 dalam laga yang mentas di Palacio de Deportes de Santander, Santander itu. "Adaptasi dengan lapangan sudah berjalan dengan baik. Semakin hari permainan saya semakin baik," tuturnya.
"Memang lawan tidak seberat kemarin jadi tadi saya coba untuk lebih ngenakin mainnya dan mematangkan feeling pukulan untuk persiapan besok," pungkasnya.