“Secara keseluruhan, aku puas dengan penampilan aku selama turnamen ini. Buat aku, turnamen ini cukup berkesan. Aku senang bisa sampai 8 besar karena banyak pelajaran dan pengalaman yang bisa aku ambil di sini dari para pemain senior,” ungkap Putri Kusuma Wardani kepada Djarumbadminton.com.
“Secara hasil aku bersyukur karena bisa sampai 8 besar. Karena target awalnya hanya menembus babak utama. Tapi Alhamdulillah bisa melangkah lebih jauh,” lanjutnya menambahkan.
Meski secara keseluruhan dia mengaku puas, namun Putri menyebut bahwa masih ada beberapa hal yang perlu dia tingkatkan. “Mungkin setelah ini yang paling harus aku tingkatkan adalah tenaga dan kekuatan kaki. Dan menurut aku, sejauh ini yang sudah baik adalah stroke-nya (pukulan), tapi memang masih perlu ditambah lagi akurasinya,” jelasnya.
Putri KW harus terhenti di ajang Orleans Masters 2021 BWF Tour Super 100 setelah kalah dari tunggal putri Thailand, Busanan Ongbamrungphan dengan skor 13-21 dan 14-21.
“Pertandingan tadi cukup sulit ya. Aku mainnya agak kurang lepas juga. Padahal dari semalam sampai sebelum main, aku nggak berpikiran apa-apa. Tegang pun hanya sedikit dan sudah fokus. Aku sudah berusaha untuk mengontrol (permainan) dia, tapi aku nggak pernah bisa mematikan dia, malah jadi di balik serang gitu. Dia juga berusaha menyerang aku terus supaya tertekan,” tutur Putri.