"Pertama-tama, kami bersyukur bisa melewati pertandingan hari ini dengan kemenangan dan tanpa cedera. Lawan bermain sangat bagus, tapi kami berusaha bermain sebaik mungkin," tanggap Kevin, melalui keterangan pers Humas PP PBSI.
Atlet asal Banyuwangi, Jawa Timur itu mengungkapkan, ia dan Marcus tak melakukan persiapan khusus dalam menghadapi juara Malaysia Masters 2023 itu. Mereka hanya menjaga kondisi fisik dan terus berupaya menampilkan performa terbaik di arena pertandingan. "Kunci kemenangan kami hari ini adalah bermain dengan konsisten dan tidak lengah," tuturnya.
Sementara, Marcus menilai, Kang/Seo adalah pasangan bagus yang sulit untuk dikalahkan. Namun, selain pasangan asal negeri ginseng tersebut, menurut Marcus, kondisi lapangan juga cukup menyulitkan "Minions" di laga perempat final ini. "Kondisi lapangan juga sulit untuk mengontrol bolanya, jadi harus sama-sama mesti berpikir dan benar-benar fokusnya. Tidak boleh lepas banget karena kalau lepas, hilang poinnya bisa cepat banget," katanya.
Marcus juga tak mau terlalu ambil pusing mengenai keputusan wasit yang menilai ia kerap melakukan kesalahan servis atau service fault. "Kami belajar tidak terlalu memikirkan banyaknya service saya yang di-fault, karena lawan juga sama ada dua kali mereka kena fault," ungkapnya.
"Fokus saja poin demi poin," demikian Marcus.