(World Junior Championships) Menang Tipis, Indonesia ke Final

Selebrasi kemenangan Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil (Indonesia).
Selebrasi kemenangan Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil (Indonesia). (Foto: PBSI)
Internasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Tim beregu campuran junior Indonesia lolos ke babak final World Junior Championships 2019 setelah berhasil menang tipis 3-2 atas Thailand di babak semifinal yang berlangsung di Kazan Gymnastic Center, Jumat (4/10). Ganda campuran Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil yang turun di partai kelima, menjadi penentu kemenangan Indonesia setelah mengandaskan perlawanan Kunlavut Vitidsarn/Phittayaporn Chaiwan dalam permainan dua game langsung, dengan skor 21-10 dan 21-17.

Kemenangan ini bukan hanya mengantarkan tim beregu campuran junior Indonesia ke partai puncak World Junior Championships 2019 dan selangkah lagi menuju Piala Suhandinata, tetapi juga berhasil membayar kekalahan yang terjadi di final Asia Junior Championships 2019, Juli lalu di Suzhou, Tiongkok.

“Kita bersyukur bisa menang dan tim Indonesia bisa ke final. Sebetulnya saya dan Indah kan bukan pasangan tetap, tapi dulu pernah berpasangan, jadi masih bisa klop. Untuk pertandingan tadi, kita fokus ke individu masing-masing saja,” kata Daniel Marthin usai pertandingan.

“Kita yakin bisa menang dan tadi nggak mau kalah dari lawan. Kita juga tahu kalau mereka pasti kan nggak sering latihan ganda campuran juga, jadi kita lebih yakin saja, lanjut Indah Cahya Sari Jamil menambahkan.

Di babak final World Junior Championships 2019, Indonesia akan berhadapan dengan Tiongkok yang merupakan unggulan kedua turnamen. Tiongkok melaju ke final setelah berhasil mengalahkan Jepang dengan skor tipis 3-2. Partai final ini akan berlangsung, sore nanti sekitar pukul 17.00 WIB di Kazan Gymnastic Center.

“Mudah-mudahan kita bisa tampil lebih baik di final, dan bisa memenuhi target juara. Pokoknya yang penting main bagus dulu, pungkasnya.

 

Berikut hasil pertandingan semifinal antara Indonesia 3 – 2 Thailand:

  • Bobby Setiabudi vs Kunlavut Vitidsarn: 6-21, 22-20 dan 21-16
  • Putri Kusuma Wardani vs Phittayaporn Chaiwan: 22-24 dan 16-21
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Thanawin Madee/Ratchapol Makkasasithorn: 21-12 dan 22-20
  • Putri Syaikah/Nita Violina Marwah vs Benyapa Aimsaard/Pornnicha Suwatnodom: 17-21, 21-15 dan 1921
  • Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil vs Kunlavut Vitidsarn/Phittayaporn Chaiwan: 21-10 dan 21-17