Ganda Putri Pelapis Ditargetkan Segera Naik Level

Lanny Tria Mayasari & Jesita Putri Miantoro (Humas PP PBSI)
Lanny Tria Mayasari & Jesita Putri Miantoro (Humas PP PBSI)
Nasional ‐ Created by EL

Jakarta | Skuad putri Indonesia pada nomor ganda mulai berbenah sejak awal tahun ini, dengan perubahan formasi menjelang pensiunnya Greysia Polii. Sebanyak tiga ganda putri aktif yang berperingkat 50 besar dunia. Sementara, sejumlah pemain yang berlaga di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia (BATC) 2022, merupakan pemain pelapis di luar peringkat 100 dunia. Mereka diharapkan dapat secepat mungkin naik level.

"Target saya membuat mereka sesegera mungkin naik level dengan berprestasi di turnamen kecil sesuai tahapan," kata pelatih pelatnas bulu tangkis Indonesia, Eng Hian, seperti dilaporkan Kompas, Senin (21/2).

"Mereka harus mulai dari turnamen level Challenge, karena berada di luar peringkat 100 dunia," tambahnya.

Media harian tersebut menyebutkan, tiga ganda putri aktif pada peringkat 50 teratas dunia, yakni Greysia/Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, dan Putri Syaikah/Nita Violina Marwah.

Terkait rencana pensiun Greysia, PP PBSI pun sudah merencanakan bagi Apriyani untuk dipadukan dengan Siti Fadia, yang awalnya bersama Ribka. Sementara Ribka bakal berpasangan dengan Jesita Putri Miantoro.

Meski di luar peringkat 100 dunia, para atlet putri Indonesia sukses mencetak sejarah baru dengan menjuarai BATC untuk kali pertama, Minggu (20/2), di Selangor, Malaysia. Selain Nita dan Jesita, anggota regu putri juara BATC 2022 adalah yakni Febriana Dwipuji Kusuma, Amallia Cahaya Pratiwi, dan Lanny Tria Mayasari.