Polytron Superliga Junior 2024 - PB Djarum Sukses Jalankan Misi Sapu Bersih

Para finalis POLYTRON Superliga Junior 2024 (Djarum Badminton)
Para finalis POLYTRON Superliga Junior 2024 (Djarum Badminton)
Superliga Junior ‐ Created by EL

Magelang | Skuad PB Djarum sukses menyapu bersih empat gelar juara pada POLYTRON Superliga Junior (PSJ) 2024 yang berlangsung pada 12-18 Agustus 2024 di GOR Djarum, Magelang, Jawa Tengah. Tim asal Kota Kudus itu mengangkat Piala Yuni Kartika untuk kategori U17 Putri, Piala Hariyanto Arbi (U17 Putra), Piala Liem Swie King (U19 Putra), serta Piala Susy Susanti (U19 Putri).

"Tentunya kita apresiasi perjuangan para atlet kita semua. Apresiasi juga kepada tim pelatih serta tim support, begitu pun tim penyelenggara. Maksud kita menyelenggarakan kejuaraan ini adalah memberikan pengalaman bertanding di team event bagi tim muda kita demi kepentingan regenerasi," papar Manajer Tim PB Djarum Fung Permadi kepada wartawan, Minggu (19/8) petang di GOR Djarum, Magelang, Jawa Tengah.

"Jadi untuk itu, kita dari PB Djarum selalu komitmen pada tujuan kita yaitu terus melanjutkan regenerasi untuk atlet-atlet Indoensia," Fung, menambahkan.

Apresiasi terhadap penyelenggaraan PSJ 2024 juga disampaikan oleh Ketua Pengurus Provinsi PBSI Jawa Tengah Basri Yusuf. Ia juga mengapresiasi para pebulu tangkis muda yang telah berjuang penuh semangat dalam kejuaraan beregu format Piala Thomas dan Uber ini, baik bagi atlet Indonesia maupun para pebulu tangkis mancanegara.

Ia berharap, kejuaraan beregu ini dapat rutin diadakan sehingga bisa menjadi ajang mengasah dan menambah pengalaman para atlet muda merasakan atmosfer kejuaraan beregu. "Terima kasih kepada seluruh atlet yang telah berpartisipasi dalam PSJ 2024. Bagi kami, turnamen beregu seperti ini sangat penting untuk memberikan kesempatan bagi para atlet merasakan atmosfir kejuaraan beregu yang terbilang cukup jarang saat ini. Untuk itu, semoga para peserta dapat membawa pulang pengalaman berharga setelah mengikuti kejuaraan ini," jelasnya.

Berikut daftar juara PSJ 2024:
U-17 Putri

  • Juara I: PB Djarum
  • Juara II: PB Mutiara Cardinal
  • Juara III: PB Djarum dan PB Jaya Raya
  • Atlet Favorit: Kayla Arsya Medina (PB Mutiara Cardinal)

U-17 Putra

  • Juara I: PB Djarum
  • Juara II: PB Jaya Raya
  • Juara III: Gideon Badminton Academy dan PB Djarum
  • Atlet Favorit: Muhammad Rizki Mubarrok (PB Djarum)

 
U-19 Putri

  • Juara I: PB Djarum A
  • Juara II: PB Djarum B
  • Juara III: Banthongyord Thailand dan Hong Kong China
  • Atlet Favorit: Shandy Tirani Mahesi (PB Djarum)

U-19 Putra

  • Juara I: PB Djarum
  • Juara II: PB Mutiara Cardinal
  • Juara III: Sports Affairs Malaysia dan PB Power Rajawali
  • Atlet Favorit: Richie Duta Richardo (PB Djarum)