"Dari awal pertandingan kami sudah fokus. Masalah menang atau kalah, saya serahkan kepada Tuhan, yang penting saya fokus dulu bermain poin per poin," ujar Gischa, ditemui usai penyerahan medali emas di GOR Waringin Jayapura, Rabu (13/10).
Fokus dan tenang dalam pertandingan, menurut Gischa, menjadi kunci sukses baginya untuk bermain maksimal. Selain itu, berdoa sebelum bermain agar diberikan kesehatan dan kesiapan. "Saya bersyukur bisa mempersembahkan medali emas untuk Jatim. Ini menjadi kebanggan bagi saya dan keluarga saya," ujarnya, mengutip laman PON Papua 2021.
Gischa menambahkan, setelah mengikuti PON Papua 2021, yang harus dilakukan adalah fokus latihan lebih giat lagi untuk persiapan pertandingan selanjutnya. "Cita-cita saya adalah berprestasi di level internasional. Terima kasih atas doa dan dukungan suporter Jatim di Kota Jayapura, yang selalu menyemangati kami saat bertanding," katanya.
Sementara, pelatih bulu tangkis putri Jatim Taufik mengatakan, medali emas yang sudah dipersembahkan atlet-atlet Jatim merupakan hasil kerja sama dan kekompakan saat bertanding. "Semangat mereka luar biasa, strategi dan kesiapan membuat mereka tampil maksimal," pujinya.
"Saya berharap ke depannya mereka terus bermain lebih baik supaya memacu prestasi mereka di level nasional maupun internasional," demikian Taufik.