Tontowi Masih Menyusun Berbagai Rencana Pasca Gantung Raket

Tontowi Ahmad dan putra sulungnya, Danish Arsenio Ahmad.
Tontowi Ahmad dan putra sulungnya, Danish Arsenio Ahmad.
Nasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Pasca gantung raket, 18 Mei 2020 kemarin, mantan pebulutangkis ganda campuran nomor satu dunia, Tontowi Ahmad mengatakan bila dirinya masih menyusun berbagai rencana ke depan setelah tidak lagi menjadi atlet. Namun untuk saat ini, keluarga masih menjadi prioritas utama bagi Tontowi dalam menikmati masa pensiunnya.

Peraih medali emas Olimpiade Rio de Janeiro 2016 ini mengaku ingin menghabiskan waktu bersama istri, Michelle Harminc serta kedua putranya, Danish Arsenio Ahmad dan Arsya Alfarezel Ahmad. Pasalnya selama menjadi atlet, Owi tidak punya banyak waktu yang bisa dihabiskan bersama keluarga.

“Sebelum wabah Corona, ada rencana liburan sama keluarga. Karena dari dulu nggak pernah punya waktu liburan,” kata Tontowi Ahmad dikutip dari Badmintonindonesia.org, Rabu (20/5).

Austria dan Inggris menjadi destinasi utama yang rencananya akan dikunjungi Tontowi bersama keluarga bila pandemi COVID-19 ini berakhir. “Maunya ke Austria, kampungnya istri saya. Kan saya belum pernah ke sana juga. Saya juga mau ajak keluarga ke Birmingham, mau tunjukkan ke anak-anak saya kalau papanya pernah juara All England di sana,” beber peraih hattrick All England (2012, 2013 dan 2014) itu.

Sementara itu, jika mantan pasangan mainnya, Liliyana Natsir kini tengah sibuk menjalani bisnisnya, Tontowi mengaku masih belum tahu apakah akan berbisnis setelah gantung raket. Tapi, Owi menuturkan bila ia memang memiliki rencana untuk terjun ke dunia bisnis.

“Kalau bisnis pasti ada rencana ke sana, tapi saya masih pelan-pelan sedang belajar berbisnis. Sekarang mau habiskan waktu sama keluarga dulu,” tutupnya.