Apriyani/Jauza Sabet Gelar Juara

Apriyani Rahayu/Jauza Fadhila Sugiarto
Sirkuit Nasional ‐ Created by AH

Padang - Pasangan muda Apriyani Rahayu/Jauza Fadhila Sugiarto (PELATPROV PBSI DKI JAKARTA) tampil gemilang di turnamen Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Sumatera Barat Open 2014 yang baru berakhir sore tadi, dengan menyandang predikat tertinggi juara ganda dewasa putri, Sabtu (25/10).

Kedua pasangan yang sebetulnya masih bisa bermain dikelas remaja itu, tak menyangka sebelumnya bisa mampu menjadi juara ganda dewasa putri Djarum Sirnas seri kesembilan ini.

Tidak menyangka sebelumnya kami bisa meraih gelar juara di Djarum Sirnas kali ini. karena melihat persaingan yang ada di turnamen kali ini cukup lumayan berat.” Ungkap Apriyani.

Senang sekali tentunya bisa meraih gelar juara pertama kalinya di nomor ganda dewasa putri. Kemenangan ini saya persembahkan untuk papah dan mamah.” Lanjut Jauza.

Dipertandingan final tadi, keduanya berhasil menumbangkan unggulan dua Aris Budiharti/Ery Octaviani (PB. JAYA RAYA JAKARTA) selama tiga game pertandingan 21-16 11-21 21-17. Diakui keduanya jika dipertandingan tadi walaupun terjadi rubber game, namun lebih yakin dibandingkan laga semifinal kemarin saat melawan unggulan pertama Devi Tika Permatasari/Keshya Nurvita Hanadia (PB SGS PLN Bandung).

Di pertandingan tadi kami lebih yakin dibandingkan semifinal kemarin. Soalnya kemarin baru pertama kalinya kami menang melawan unggulan pertama setelah diempat pertemuan sebelumnya kalah terus.” Tambah Apriyani.

Dengan demikian, hadiah sebesar Rp 17.700.000 berhak untuk pasangan asuhan Pelatprov PBSI DKI Jakarta tersebut. “Hadiah ini akan saya tabung saja.” Pungkas keduanya..