Pasangan ganda taruna campuran Jeka Wiratama/Chintia Rhizta Andreti menjadi unggulan pertama yang tumbang dala lagam hari ini. Unggulan kedelapan itu dikandaskan Ragawa Tamasuta Ayodya/Berliyan Sudrajat dari Semen Gresik, 21-15, 18-21, dan 16-21 di babak pertama. Lewat kemenangan ini, Ragawa/Berliyan telah melewati satu anak tangga untuk mempertahankan gelar juaranya di Sirnas Bali, pekan lalu.
Sayang, juara tunggal taruna putri Sirnas Bali Linda Mutiara Pertiwi tidak dapat mengikuti langkah Ragawa/Berliyan. Unggulan ketujuh ini gagal mempertahankan gelar juaranya usai ditaklukkan Rafika Mutiara Guniarti, 19-21, 21-5, dan 13-21 di babak pertama. Dengan demikian, dipastikan akan ada jawara baru di nomor ini.
Ridho Akbar/Keshya Nurvita Hanadia mengikuti jejak Linda. Di babak dua, langkah unggulan kelima itu dihentikan I Komang Sandi Wijaya/Andreani Ratnasari dua game langsung, 17-21 dan 12-21. Tiket perempatfinal pun dipastikan menjadi milik I Komang/Andreani.
Dua pemain Pelatnas terpaksa angkat koper. Rena Suwarno dan Rifan Fauzin kandas dalam perebutan tiket perempatfinal. Tak salah jika Rena menyebut Ganis Nurrahmandani sebagai lawan terberatnya. Ia harus mengakui keunggulan Ganis dalam pertarurang tiga game, 21-15, 15-21, dan 15-21. Sementara Rifan masih belum mampu mengatasi permainan Febriyan Irvannaldi. Ia takluk 13-21 dan 14-21 di tangan unggulan ketiga itu.
Sebelumnya di babak dua tunggal dewasa putra, rekan mereka di Cipayung, Setyaldi Putra Wibowo berhasil meladeni permainan Fauzi Adnan yang menjadi unggulan kedelapan. Setyaldi membungkam Fauzi tanpa kesulitan, 21-10 dan 21-7.
Babak perempatfinal tunggal dewasa putra akan menyuguhkan laga sengit, Kamis, (24/10). Para unggulan teratas akan adu gengsi melawan pemain Pelatnas untuk memperebutkan tiket semifinal.
Alamsyah Yunus akan kembali bertemu Panji Akbar yang mengalahkannya di Taiwan Open. Febriyan Irvanaldi yang merupakan jebolan Pelatnas akan berhadapan dengan penghuni Pelatnas Arif Gifar Ramadhan. Unggulan kedua Senatria Agus SP juga akan ditantang Setyaldi Putra Wibowo. Sementara akan terjadi 'perang saudara' antara punggawa Pelatnas, yaitu Anthony Sinisuka Ginting melawan Thomi Azizan Mahbub.
Pertempuran di nomor tunggal dewasa putri pun tak kalah seru. Salah satunya datang dari partai pertandingan yang mempertemukan srikandi Pelatnas Yeni Asmarani dengan unggulan kedua Ana Rovita. Peta kekuatan keduanya dinilai imbang sehingga laga diprediksi berlangsung sengit.
Saksikan langsung jalannya pertandingan di GOR Jati Diri, Semarang atau melalui live score di www.djarumbadminton.com
Banjir Kejutan di Hari Ketiga
Memasuki hari ketiga, kejuaraan Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Tengah Open 2013 mulai menyuguhkan kejutan. Beberapa unggulan tumbang dalam laga yang digelar di GOR Jati Diri, Semarang, Rabu, (23/10).
Previous
Andrew Belum Percaya Diri Jadi Unggulan Pertama
Next
Unggulan Ganda Putra Kuasai Perempatfinal