(Djarum Sirnas Li Ning Kalimantan Selatan Open 2016) Sang Istri Keguguran, Fauzi Adnan Jadi Tak Fokus Bertanding

Sirkuit Nasional ‐ Created by AH

(Banjarmasin, 22/2/16) - Kabar duka menghampiri pebulutangkis tunggal putra kawakan, Fauzi Adnan wakil dari klub Pelindo II yang saat ini tengah mengikuti turnamen Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li Ning Kalimantan Selatan Open 2016, yang berlangsung di GOR Hasannudin, Banjarmasin.

Awalnya, bapak dari satu anak itu terlihat tak bergairah saat berlaga di babak pertama, sore tadi, Senin (22/2) melawan wakil klub Mutiara Cardinal Bandung, Muhammad Luthfi Erlangga. Tak seperti biasanya, pemain yang akrab disapa Adnan itu jarang sekali melakukan bola-bola yang mematikan pada lawan. Game pertama pun mampu dimenangkan oleh Lutfhi dengan skor 21-19 atas Adnan.

Pada game kedua, Adnan berhasil membalikan keadaan, dan mampu mencuri game kedua tersebut dengan keunggulan jauh 21-11. Game penentu pun dimainkan. Lagi-lagi, pemain yang dulu pernah bermukim di Pelatnas Cipayung itu, terlihat tak fokus bertanding. Namun untungnya, lawan sering sekali melakukan kesalahan sendiri secara beruntun, dan membuat poin bagi Adnan terus bertambah, hingga akhirnya pada saat Adnan unggul 20-15, smash keras Luthfi jauh diluar lapangan Adnan, dan memastikan pertandingan tadipun berhasil Adnan raih usai unggul 21-15 atas Luthfi di game penentu itu.

Ternyata, setelah dimintai keterangan terkait penampilan kurang geregetnya di pertandingan pertamanya, Adnan pun mengungkapkan bahwa kondisi dirinya saat ini sedang kacau, karena mendapat kabar sang Istri keguguran calon anak kedua mereka.

"Iya, selain lawannya tadi lumayan bagus, kondisi saya juga sedang kacau, karena kepikiran terus sama istri yang kemarin (21/2) mengalami keguguran calon anak kedua kami. Jadi saya serba salah di pertandingan tadi karena masih galau untuk milih terus bertanding atau pulang ke Jakarta menemani istri," sambil menunjukan raut wajah sedih.

"Sebenarnya saya sendiri sih pengennya pulang, tetapi kebetulan saya main ganda putra juga, jadi ngerasa gak enak sama partner kalau gak jadi main," tambahnya.

Namun begitu, Adnan pun mengaku akan mencoba lebih fokus lagi dipertandingan berikutnya yang akan ia lakoni. Hal tersebut dikarenakan juga mendapat dukungan dari sang istri.

"Ya kalau kaya gini sih udah nanggung, jadi saya akan mencoba lebih fokus lagi di pertandingan berikutnya, karena persiapan sebelum turnamen inipun sudah matang. Istri juga bilang lewat telepon, kalau saya biar fokus bertanding dulu saja," pungkas suami dari Samanta Lintang itu.

Pada babak kedua besok, Selasa (23/2), Adnan akan berjumpa dengan unggulan lima wakil Djarum Kudus, Shesar Hiren Rhustavito. Sedangkan di ganda putra, Adnan yang berpasangan dengan H Rustam (Berkat Abadi Banjarmasin), akan bertanding melawan pasangan Jaya Raya Jakarta, Fachryza Abimanyu/Irfan Fadhillah.