(Djarum Sirnas Premier Jakarta 2018) Obat Rindu

Fran Kurniawan.
Fran Kurniawan.
Sirkuit Nasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Sosok Fran Kurniawan terlihat turut meramaikan gelaran Djarum Sirkuit Nasional Premier Jakarta Open 2018 yang berlangsung di Gelanggang Remaja Tanjung Priok hingga 15 September mendatang. Keikutsertaannya pada kejuaraan ini ternyata menjadi salah satu obat rindu buat Fran terhadap bulutangkis. Sebab, hampir satu tahun lebih Fran vakum dari dunia karpet hijau.

“Kangen banget main bulutangkis. Mau bagaimana juga bulutangkis sudah menjadi bagian dari hidup saya. Apalagi bulutangkis juga yang membesarkan nama saya. Makanya, saya memutuskan untuk ikut serta di kejuaraan ini, ngobatin rindu sama badminton,” ungkap Fran Kurniawan kepada Djarumbadminton.com.

Terakhir kali tampil, Fran turun di kejuaraan Djarum Sirkuit Nasional NTB Open 2017 lalu. Saat itu, pebulutangkis besutan klub PB Djarum ini bertanding di nomor ganda campuran dewasa, berpasangan dengan Richi Puspita Dili dan keluar sebagai juara setelah mengalahkan pasangan Tedi Supriadi/Keshya Nurvita Hanadia di partai puncak.

Berbeda dengan tahun lalu, pada kejuaraan Djarum Sirkuit Nasional Premier Jakarta Open 2018 ini, ia akan bernostalgia dengan turun di nomor ganda putra. Kali ini ia menggaet pebulutangkis muda asal PB Djarum, Gilbert. Bahkan tidak menutup kemungkinan Fran akan kembali ambil bagian pada ajang Djarum Sirkuit Nasional Kalimantan Timur Open 2018, Oktober mendatang.

“Nggak ada target apa-apa turun kejuaraan ini. Kepingin main aja, kangen udah lama, sekalian cari keringat. Sekarang kan saya mendampingi Gilbert, dia masih junior. Ya itung-itung bantu cari pengalaman aja buat pemain muda. Kalau nggak ada halangan, di Balikpapan saya akan main lagi,” tuturnya.

Meski sudah setahun tak merasakan atmosfer pertandingan, namun Fran masih berkecimpung di dunia bulutangkis. Belakangan, Fran turut melatih beberapa juniornya. “Sekarang kesibukannya bantu temen-temen junior latihan aja di Berkat Abadi. Masih belum bisa jauh-jauh dari bulutangkis,” tandasnya.

Sementara itu, malam nanti, Fran Kurniawan/Gilbert akan berhadapan dengan unggulan pertama ganda dewasa putra wakil Jaya Raya Jakarta, Muhammad Fachrikar Adma Parlindungan/Reza Dwicahya Purnama.