Intan yang merupakan unggulan kedua asal PB Djarum berhasil mengalahkan unggulan 1 dari Mutiara Bandung, Putri Sekartaji. Di tiga seri Djarum Sirnas sebelumnya, Intan belum juga menunjukkan taringnya.
Malah, para juara di tiga seri sebelumnya dibuat kocar-kacir di babak perempat final. Mereka adalah Fitriani dari Exist dan Arinda Sari Sinaga dari PB Djarum.
Hasil ini sekaligus membawa aura baru di sektor taruna putri. Persaingan di seri selanjutnya, yakni Mando diperkirakan akan semakin seru pertengahan Juni besok.
Di putaran pertama Djarum Sirnas di Balikpapan, Fitriani keluar jadi juara. Sayang, podium yang diraih Fitriani berhasil direbut Arinda di Lampung. Tak mau kecolongan lagi, Fitriani kembali menempati podium di Jakarta.
Hendak mempertahankan gelarnya kembali, Fitriani lengah. Alhasil podium juara kini jatuh ke tangan Intan.
"Senang sekali, ini gelar pertama di 2013," ungkap Intan.