Indonesia Masters 2023 - Nozomi Okuhara Unggulan Teratas

Nozomi Okuhara (Humas PP PBSI)
Nozomi Okuhara (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Medan | Turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2023 yang digelar di GOR Pancing, Medan, Sumatera Utara, 5–10 September, diperkirakan bakal menghadirkan sejumlah laga sengit. Turnamen yang masuk dalam level 6 kalender BWF World Tour Super 100 ini juga bakal diikuti pemain yang lebih berkelas, satu di antaranya adalah Nozomi Okuhara, tunggal putri Jepang yang menempati unggulan teratas di turnamen ini.

"Pemain yang datang juga lebih berkualitas. Salah satunya Nozomi Okuhara, pemain asal Jepang yang saat ini menduduki ranking 28 BWF. Dia juga pernah jadi Juara Dunia 2017 di Glasgow dan juara All England 2016 dan 2021, serta memenangi Dubai World Super Series Finals 2015," ujar Ketua Panitia Pelaksana Indonesia Masters 2023 Armand Darmadji melalui siaran pers Humas PP PBSI, Senin (4/9).

Dengan kehadiran sejumlah pemain berkualitas, lanjut Armand, Indonesia Masters 2023 akan menghadirkan persaingan yang lebih sengit dibanding Indonesia International Challenge 2023 yang baru saja rampung pada akhir pekan lalu. "Ini bukan hanya karena level turnamennya lebih meningkat, tetapi juga karena para juara turnamen pekan lalu, siap bertarung kembali untuk menjadi yang terbaik," Armand, menambahkan

PP PBSI menyebutkan, nilai hadiah turnamen ini meningkat menjadi 100 ribu dolar AS atau sekitar Rp1,5 miliar. Selain itu juga menyediakan poin peringkat BWF yang lebih besar. Sang juara mendapat 5.500 poin, runner-up 4.680 poin, dan semifinalis 3.850 poin.

Turnamen ini bakal diikuti 292 pemain yang berdatangan dari 19 negara. Negara peserta tersebut adalah Australia, Bulgaria, Kanada, Inggris, Finlandia, Prancis, Jerman, Hong Kong, India, Jepang, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Sri Lanka, Thailand, Taiwan, Amerika Serikat, dan tuan rumah Indonesia.