Korea Masters 2023 - Ester Capai Perempat Final Pertama Super 300

Ester Nurumi Tri Wardoyo (Humas PP PBSI)
Ester Nurumi Tri Wardoyo (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Jakarta | Atlet tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo, meraih tiket perempat final Korea Masters berkat kemenangan atas Lin Sih Yun, Kamis (9/11). Bertanding di Gwangju Women’s University Stadium, Gwangju, Korea Selatan, Ester menang dua gim langsung 21-15, 21-13 dalam tempo 38 menit, atas pebulu tangkis asal Taiwan yang memulai turnamen dari babak kualifikasi tersebut.

"Puji Tuhan, hari ini saya bisa bermain cukup baik dan melangkah ke babak perempat final. Senang rasanya bisa melebihi hasil saat tampil di Orléans Masters Super 300 lalu," tanggap Ester melalui keterangan pers Humas PP PBSI.

Secara umum Ester menjelaskan, ia hanya menerapkan pola permainan yang cocok, baik pada gim pertama maupun gim kedua. Namun, pemain berperingkat 49 dunia ini butuh waktu untuk beradaptasi pada awal gim pembuka. "Hanya di gim pertama, memang beberapa kali saya masih belum konsisten. Beberapa kali salah pengembalian bolanya," tuturnya.

Sebelumnya, Ester harus melalui pertarungan sengit di babak 32 besar saat berhadapan dengan Putri Kusuma Wardani. Adik pebulu tangkis Chico Aura Dwi Wardoyo ini melaju ke babak 16 besar berkat kemenangan rubber game 21-13, 19-21, 26-24.

"Puji Tuhan bisa memenangkan pertandingan melawan Kak Putri. Pertandingan yang tidak mudah, kami latihan bareng jadi sudah tahu kelebihan dan kelemahan masing-masing. Kak Putri juga sudah berpengalaman tampil di turnamen level senior," jelas Ester.

Lebih lanjut Ester menjelaskan, ia berupaya bermain lepas tanpa beban pada gim pembuka dan berhasil mengunci kemenangan dengan skor 21-13. Pemain berperingkat 49 dunia itu terus berupaya mengimbangi permainan Putri, meski akhirnya harus mengakui keunggulan seniornya itu pada gim kedua. "Saya terus bisa mengimbangi dia walau harus lepas poinnya," katanya.

"Di gim ketiga juga sangat ketat dan ramai, sampai di angka setting saya coba lebih menekan agar saya tidak dikontrol permainan Kak Putri," demikian Ester.