(Malaysia International Challenge 2016) Indonesia Pastikan Satu Wakil di Final Malaysia

Panji Ahmad Maulana
Panji Ahmad Maulana Berhasil Melaju ke Babak Final Malaysia International Challenge 2016 (foto: badmintonindonesia.org)
Internasional ‐ Created by ZAN

Malaysia - Indonesia pastikan satu wakilnya di babak final Malaysia International Challenge 2016. Dari dua wakil yang lolos ke perempat final sebelumnya, hanya Panji Ahmad Maulana yang mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik.

Panji menjadi wakil pertama yang lolos usai memetik kemenangan atas wakil Taiwan, Lu Chia Hung (Taiwan) dengan skor 19-21, 21-18, 23-21 di babak perempat final sebelumnya. Disusul oleh Fitriani, pemain tunggal putri pelatnas yang menumbangkan salah satu wakil tuan rumah, Lee Ying Ying, dalam dua game langsung 21-13, 21-14.

Namun, di babak semifinal, Fitriani tersingkir. Ia dikalahkan oleh Sayaka Takahashi dari Jepang dengan skor 21-15, 21-10, Sabtu (12/11). 

Sedangkan Panji berhasil melenggang ke final usai menang dalam duelnya bersama wakil Thailand, Pannawit Thongnuam lewat tiga game yang berdurasi 47 menit dengan skor akhir,21-10, 16-21, 21-8.

Pada partai final nanti, Panji akan jumpa dengan wakil tuan rumah, Malaysia, Satheishtharan R. yang mengalahkan wakil Thailand, Suppanyu Avihingsanon 22-20, 20-22, 21-16. Keduanya sudah pernah sekali bertemu dalam catatan head to headnya.

Panji menang di pertemuan pertama mereka di USM Victor International Challenge 2016 lewat skor 21-15, 14-21, 18-21. Keduanya akan main di final, Minggu (13/11). 

Sebelumnya, Fitriani menyebut ia lebih termotivasi untuk menang setelah meraih gelar juara di USM Victor Indonesia International Challenge 2016 pekan lalu. Ia juga mengaku lebih terpacu dan bersemangat menjalani laganya kali ini. Sayang, harapan itu kandas di tengah jalan.