Greysia Polii Rindu Keluarga

Greysia Polii (Indonesia).
Greysia Polii (Indonesia).
Nasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Selepas ajang All England 2020 BWF World Tour Super 1000, para atlet yang ambil bagian dalam turnamen tersebut, termasuk ganda putri Greysia Polii diharuskan menjalani masa isolasi mandiri di Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) PBSI. Terhitung sejak 15 Maret lalu, Greysia dan atlet lainnya tidak diperbolehkan untuk keluar dari kawasan Pelatnas demi mencegah penularan wabah COVID-19.

Setelah hampir satu bulan tidak bisa keluar dari area Pelatnas karena dalam masa penguncian, Greysia pun lantas mengungkapkan kerinduannya kepada keluarga lewat akun media sosial pribadinya di @greyspolii, Minggu (12/4).

“Ada yang tau gak apa yang paling dirindukan oleh para atlet yang memutuskan di lockdown di pelatnas?? Bukan bulutangkis yang paling dirindukan, tetapi KELUARGA. Kami sudah berbulan-bulan tidak bertemu keluarga dan tidak tau kapan akan bertemu. Tiap hari kami hanya bisa berdoa biar Tuhan jaga orang-orang yang kami sayangi. #staysafe everyone. Take care of yourself if you want to take care your loved ones,” tulis Greysia Polii.

Selama masa penguncian di Pelatnas PBSI, Greysia coba menghilangkan kejenuhannya dengan menekuni beberapa hal yang menjadi kegemarannya di luar bulutangkis seperti bermain musik dan fotografi. Bahkan, ganda putri peringkat delapan dunia ini kerap menuliskan kampanye #menolakbosan dalam beberapa unggahannya.

Meski begitu, Greysia mencoba memetik nilai positif dari kondisi penguncian yang harus dijalaninya selama pandemi COVID-19 ini.

“Pelatnas di lockdown ini mengajarkan kami melakukan segala sesuatunya mandiri. Dari cuci pakaian, jemur, setrika hingga nyapu, ngepel asrama, bersihin kamar mandi, toilet asrama, dan sebagainya. SEMANGAT KAWAN-KAWAN!” tulisnya lagi.