Masuk Semifinal, Laga Kian Panas

Sirkuit Nasional ‐ Created by

Memasuki semifinal, laga Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Kalimantan Open 2013 diprediksi berlangsung alot. Gesekan antar pemain untuk memperebutkan tiket final akan kian memanas.

Di tunggal putra, Evert Sukamta akan menemui lawan tangguh. Jebolan Pelatnas Cipayung ini akan menantang langganan juara Sirnas Alamsyah Yunus. Sejauh ini, satu-satunya pemain yang berhasil menggulingkan tahta Alamsyah di puncak juara adalah Thomi Azizan Mahbub saat Sirnas Banten 2012.

Senatria Agus SP yang diunggulkan di posisi kedua pun harus menghadapi lawan tangguh. Ia akan ditantang Febrian Irvanaldi yang meraih gelar juara Sirnas Surabaya, November silam.

Di ganda campuran, Yodhi Satrio/Ni Ketut Mahadewi akan bersua Rendra Wijaya/Keshya Nurvita Hanadia. Meskipun memegang posisi unggulan pertama, Yodhi/Ni Ketut harus waspada. Pasalnya, Rendra/Keshya merupakan pasangan senior yang sudah mengecap banyak pengalaman bertanding.

Unggulan keempat, Dwi Setiawan/Lita Nurlita akan berhadapan dengan Achmad Rivai/Aris Budiharti. Saat berpasangan dengan Ardiansyah Putra di Sirnas 2012, Lita berhasil mengumpulkan empat gelar juara. Namun, sepak terjang Rivai/Aris juga tak bisa dianggap remeh. Di perempat final, pasangan yang baru debut ini sukses menumbangkan unggulan kedua, Ardiansyah Putra/Devi Tika Permatasari.

Di ganda putri, pemegang tiga kali gelar juara Sirnas 2012, Devi Tika Permatasari/Keshya Nurvita Hanadia akan bertemu Lita Nurlita/Natalia Poluakan. Lita/Natalia bukanlah lawan yang bisa dipandang sebelah mata. Mereka merupakan pemain senior di nomor ganda dan memiliki variasi pukulan yang harus diantisipasi.

Pasangan junior-senior Khaeriah Rosmini/Nadya Melati akan berhadapan dengan Aris Budiharti/Dian Fitriani. Tentunya menarik menyaksikan aksi duet baru Khaeriah/Nadya melawan unggulan kedua ini.

Siapa saja yang berhasil meraih tiket final dalam laga semifinal hari ini? Ikuti terus perkembangannya di www.djarumbadminton.com!