Salah satu klub raksasa tanah air yang bermarkas di Kudus, Jawa Tengah ini berhasil menggaet peringkat enam dunia, Juliane Schenk asal Jerman dan pemain China Tai Tzu Ying yang berada di posisi 12 dunia.
"Khusus pemain putri, kami mengandalkan pemain asing karena kami mendapatkan banyak respon dari tim putri asing untuk memperkuat PB Djarum. Jadi, putri yang utama," tutur Fung Permadi, Manager PB Djarum.
PB Djarum yang menempati posisi unggulan kedua tim putri ini akan diramaikan pemain bintang lainnya. Diantaranya, Maria Febe yang tampil menawan pada Kejurnas Solo 2012, Meiliana Jauhari, Jenna Gozali, serta Vita Marissa asal Tangkas Specs.
Djarum Superliga Badminton 2013 digelar 3-9 Februari di DBL Arena Surabaya dan dapat disaksikan via live streaming di www.djarumbadminton.com. Sementara partai final akan ditayangkan di Trans 7 tanggal 8-9 Februari.