India Open 2024 - Chico dan "The Daddies" Mundur

Hendra Setiawan & Mohammad Ahsan (Humas PP PBSI)
Hendra Setiawan & Mohammad Ahsan (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Kuala Lumpur | Tim bulu tangkis Indonesia melanjutkan perjuangan di tur Asia bagian pertama dengan bertolak ke New Delhi, India, untuk mengikuti turnamen India Open 2024. Namun, skuad "Merah Putih" tanpa diperkuat tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo dan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pada turnamen BWF World Tour Super 750 yang berlangsung pada 16-21 Januari di K.D.Jadhav Indoor Hall, Indira Gandhi Sports Complex, New Delhi.

Humas PP PBSI, Minggu (14/1) petang, menyatakan, Ahsan/Hendra alias "The Daddies" memutuskan mundur karena Ahsan mengalami cedera pinggang pekan lalu di Malaysia Open 2024. Sementara, Chico juga ditarik karena kondisinya belum 100 persen pulih.

Dengan absennya Chico dan "The Daddies", Indonesia hanya akan diperkuat sembilan wakil. Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie (tunggal putra), Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri), Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (ganda putra).

Kemudian, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran).

Penerbangan ke India menggunakan Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH190 pukul 18.50 waktu Kuala Lumpur, dengan penerbangan langsung ke New Delhi.