(Blibli Indonesia Open 2018) Indonesia Menjadi Tempat Keberuntungan Bagi Liu Yuchen/Li Junhui

Liu Yuchen di Konferensi press Blibli Indonesia Open 2018
Liu Yuchen di Konferensi press Blibli Indonesia Open 2018
Indonesia Open ‐ Created by DEA

Para pebulutangkis papan atas dunia sudah berkumpul di Ibu Kota untuk mengikuti perhelatan turnamen bulungtangkis dengan hadiah paling besar se-jagat raya yaitu, Blibli Indonesia Open 2018. Turnamen ini mengalami peningkatan level dan tergabung dalam rangkaian turnamen HSBC BWF World Tour Super 1000.

Salah satunya adalah Liu Yuchen, pemain ganda putra yang berpasangan dengan Li Junhui yang saat ini menduduki ranking 4 dunia. Juara bertahan BCA Indonesia Open 2017 ini siap kembali berlaga bersama para pemain terbaik lainnya.

"Saya sangat berharap melakukan yang terbaik untuk pertandingan kali ini untuk mempertahankan gelar," ujar Liu Yuchen saat Konferensi pers di Hotel Sultan Jakarta.

Di perhelatan yang di gelar di Indonesia, pasangan ganda putra Tiongkok ini merasa bahwa di Indonesia adalah tempat keberuntungan bagi mereka, karena bisa membawa mereka juara Indonesia Open tahun lalu dan menjadi runner up di Indonesia master 2018.

"Indonesia adalah tempat yang memberikan kita keberuntungan, semoga tahun ini kita bisa mempertahankan kembali gelar juaranya dan yang sekarang bisa kita lakukan adalah fokus, step by step setiap match dan hanya itu yang bisa kita lakukan saat ini," ujarnya.

Dengan status sebagai juara bertahan, tidak membuat pasangan ini menganggap remeh para lawannya, karena saingan terberat mereka itu adalah pemain dari Indonesia, Denmark dan Jepang.

"Saingan terberat itu diantara Indonesia dengan Denmark, tentu saja untuk jepang juga bakal menjadi lawan yang berat di turnamen sekarang ini," pungkasnya.